- Apakah Balai Bahasa Provinsi Aceh merupakan bagian dari Dinas Pendidikan?
Bukan. Balai Bahasa Provinsi Aceh bukan bagian dari Dinas Pendidikan. Balai Bahasa merupakan unit pelaksana teknis (UPT) di bawah Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen). Namun, Balai Bahasa menjalin kerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi maupun Kabupaten/Kota dalam kegiatan kebahasaan dan kesastraan. - Apa saja bidang kerja Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Balai Bahasa Provinsi Aceh memiliki tiga bidang utama:- Pengembangan bahasa dan sastra: dokumentasi kosakata dan istilah, penerbitan kamus, dan penyusunan bahan ajar Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA).
- Pembinaan bahasa dan sastra: penyuluhan bahasa, pendampingan kebahasaan, pengujian kemahiran berbahasa, dan penerbitan buku cerita anak terjemahan.
- Pelindungan bahasa dan sastra daerah: revitalisasi, dan penguatan komunitas penutur bahasa daerah di Aceh.
- Apakah Balai Bahasa Provinsi Aceh dapat memberikan pelayanan tes bahasa asing?
Tidak. Balai Bahasa Provinsi Aceh tidak melayani tes berbahasa asing (seperti TOEFL, IELTS, JLPT, dsb.), karena bukan kewenangan lembaga ini. - Apakah Balai Bahasa Provinsi Aceh menyediakan kursus bahasa daerah?
Tidak dalam bentuk kursus reguler. Namun, Balai Bahasa Provinsi Aceh menyelenggarakan kegiatan webinar terkait pelatihan bahasa Aceh yang terbuka untuk masyarakat umum. - Bagaimana cara mengikuti Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI)?
Peserta dapat mendaftar melalui laman resmi: https://ukbi.kemendikdasmen.go.id. Setelah mendaftarkan akun, peserta dapat mengecek pos-el untuk memverifikasi pendaftaran pelaksanaan tes secara daring. Peserta akan diminta mengisi data diri dan mengunggah foto diri dan foto kartu identitas. Kemudian, peserta dapat memilih paket (paket 1, 2, dan 3) serta jadwal ujian (Senin–Kamis) tergantung pada kebutuhan calon peserta dan kuota yang tersedia. - Bagaimana tata cara pembayaran Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI)?
Setelah pendaftaran berhasil, peserta akan menerima kode pembayaran dan instruksi resmi melalui pos-el dari sistem UKBI. Pembayaran dapat dilakukan melalui virtual account bank atau dompet digital yang ditunjuk oleh Kemendikdasmen. Balai Bahasa Provinsi Aceh tidak menerima pembayaran langsung berupa uang tunai. - Apakah kamus terbitan Balai Bahasa Provinsi Aceh dijual?
Tidak. Kamus dan publikasi Balai Bahasa Provinsi Aceh tidak diperjualbelikan. Kamus dan segala jenis publikasi dari Balai Bahasa Provinsi Aceh dapat diakses secara daring melalui laman https://bbaceh.kemendikdasmen.go.id/, sementara versi cetak diberikan secara terbatas untuk kepentingan pendidikan, penelitian, atau kegiatan literasi. - Apakah Balai Bahasa menyediakan data kosakata bahasa daerah Aceh secara daring?
Ya. Data kosakata bahasa daerah di Aceh dapat diakses secara daring melalui laman https://kamusbbpa.kemendikdasmen.go.id/. Untuk sementara, data kosakata yang terdapat dalam laman tersebut baru memuat bahasa Aceh dan bahasa Gayo saja. - Kapan pendaftaran penulis cerita anak dibuka?
Pendaftaran program penulis cerita anak dibuka sesuai jadwal tahunan yang diumumkan di laman resmi dan media sosial Balai Bahasa Provinsi Aceh. Pantau informasi terkini melalui Instagram @balaibahasa.aceh - Apakah Balai Bahasa dapat membantu penyuntingan naskah atau pemeriksaan ejaan?
Ya. Balai Bahasa Provinsi Aceh menyediakan layanan konsultasi dan penyuntingan kebahasaan, termasuk pemeriksaan ejaan, struktur kalimat, dan penggunaan istilah baku pada naskah resmi, karya ilmiah, maupun publikasi media. Permohonan dapat diajukan melalui email resmi dengan melampirkan naskah dan identitas lembaga atau pribadi yang mengajukan. - Apakah Balai Bahasa memberikan pelatihan bahasa Indonesia bagi penutur asing (BIPA)?
Tidak. Balai Bahasa Provinsi Aceh hanya menyelenggarakan pelatihan untuk penyusunan bahan ajar serta pengajar Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA). - Bagaimana cara meminta narasumber, pemateri, atau juri dari Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Instansi, sekolah, atau komunitas dapat mengajukan surat permohonan resmi yang ditujukan kepada Kepala Balai Bahasa Provinsi Aceh. Surat dapat dikirim langsung ke kantor atau melalui pos-el: balaibahasaaceh@kemendikdasmen.go.id. Mohon sertakan informasi kegiatan, tema, waktu pelaksanaan, dan bidang narasumber atau juri yang dibutuhkan. - Kapan waktu operasional perpustakaan Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Perpustakaan Balai Bahasa Provinsi Aceh buka setiap: Senin–Jumat, pukul 08.00–16.00 WIBIstirahat: 12.00–13.00 WIB (Jumat 11.30–13.00 WIB). Perpustakaan tutup pada Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional.
- Bagaimana cara meminjam buku di perpustakaan Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Pemustaka hanya perlu membawa bukti diri asli (KTP, kartu pelajar, atau kartu mahasiswa). Peminjaman buku dapat dilakukan dengan menyerahkan bukti diri tersebut kepada pegawai perpustakaan Balai Bahasa Provinsi Aceh. - Berapa maksimal buku yang boleh dipinjam di perpustakaan Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Setiap anggota dapat meminjam maksimal tiga buku selama tujuh hari kerja. Perpanjangan masa pinjam dapat dilakukan ketika ada kondisi khusus (sidang, ujian, dsb.) atau selama buku belum dipesan pemustaka lain. - Apakah publikasi Balai Bahasa bisa diunduh secara gratis?
Ya. Publikasi Balai Bahasa Provinsi Aceh seperti jurnal, buku cerita anak, kamus, dan hasil penelitian dapat diunduh secara gratis melalui laman resmi atau tautan yang dibagikan di media sosial Balai Bahasa. Publikasi ini bersifat nonkomersial dan ditujukan untuk kepentingan pendidikan serta literasi. - Apakah Balai Bahasa menerima kerja sama dengan instansi lain?
Ya. Balai Bahasa membuka peluang kerja sama kelembagaan dengan instansi pemerintah, lembaga pendidikan, media, maupun komunitas masyarakat. Kerja sama dapat meliputi penyuluhan, pelatihan, penelitian bersama, atau kegiatan literasi. Surat permohonan resmi dapat dikirim ke email: balaibahasaaceh@kemendikdasmen.go.id - Bagaimana cara agar karya dimuat di laman atau media sosial Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Karya dapat dikirim melalui email resmi dengan subjek “Pengiriman (Puisi/Cerpen) untuk Publikasi.” Karya yang masuk akan diseleksi oleh tim redaksi berdasarkan mutu bahasa, kesesuaian tema, dan nilai edukatif. Karya terpilih akan dimuat di laman resmi atau media sosial Balai Bahasa Provinsi Aceh. - Kapan pengumuman lomba atau sayembara?
Pengumuman lomba disampaikan sesuai jadwal yang tercantum dalam petunjuk teknis (juknis) masing-masing lomba. Informasi resmi diumumkan melalui laman dan media sosial Balai Bahasa Provinsi Aceh. Peserta disarankan memantau kanal resmi agar tidak tertinggal pembaruan. - Apakah Balai Bahasa Provinsi Aceh bisa menerbitkan karya dari masyarakat?
Tidak. Balai Bahasa Provinsi Aceh hanya menerbitkan buku hasil penelitian pegawai atau hasil sayembara. - Bagaimana cara mendapatkan hibah buku dari Balai Bahasa Provinsi Aceh?
Permohonan hibah buku dapat diajukan melalui surat resmi kepada Kepala Balai Bahasa Provinsi Aceh dengan melampirkan profil lembaga, tujuan permohonan, dan daftar kebutuhan buku. Penyaluran hibah dilakukan sesuai kebijakan dan ketersediaan koleksi yang dimiliki Balai Bahasa. - Bagaimana cara menjadi duta bahasa?
Pendaftaran Duta Bahasa Provinsi Aceh dibuka setiap tahun dan diumumkan melalui media sosial resmi Balai Bahasa. Calon peserta biasanya berusia 18–25 tahun, berdomisili di Aceh, dan memiliki minat terhadap kebahasaan dan kesastraan. - Apa manfaat menjadi peserta program Duta Bahasa Provinsi Aceh?
Peserta Duta Bahasa akan mendapatkan:- Pelatihan kebahasaan, kesastraan, dan kepemimpinan.
- Pengalaman menjadi duta literasi dan pelestari bahasa daerah.
- Jaringan nasional dengan Duta Bahasa dari seluruh provinsi di Indonesia.
- Kesempatan mewakili Aceh di ajang Pemilihan Duta Bahasa Tingkat Nasional.
- Apakah Balai Bahasa menerima magang mahasiswa?
Ya. Balai Bahasa Provinsi Aceh menerima mahasiswa magang atau Praktik Kerja Lapangan (PKL) dari berbagai perguruan tinggi, terutama program studi bahasa, sastra, pendidikan, dan komunikasi. Surat permohonan magang dapat dikirim dari pihak kampus kepada Kepala Balai Bahasa Provinsi Aceh. - Apakah Balai Bahasa membuka rekrutmen atau seleksi tenaga kerja?
Balai Bahasa Provinsi Aceh tidak membuka rekrutmen secara mandiri. Rekrutmen pegawai mengikuti ketentuan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, baik melalui seleksi ASN (CPNS/PPPK) maupun program tenaga kontrak pemerintah pusat. Informasi resmi hanya diumumkan melalui situs Kemendikdasmen dan laman Balai Bahasa Provinsi Aceh.
